Hijri Calendar by Alhabib
Beranda / Hikmah / Al-Qur’an Untuk Semua
>> Sponsorship/Donasi Website Manhajuna <<

Al-Qur’an Untuk Semua

Oleh Umm Faiza.

Pekan lalu, di daar.

Seorang ibu berkulit gelap yang biasanya terlihat sibuk memegang sapu, penyedot debu, atau pel karena bertugas membersihkan sekolah, kali ini terlihat duduk manis di kelas kami. Tak lama kemudian, terlihat Mu’alimah menguji hafalan Al-Qur’an beliau. Suaranya tidak begitu jelas terdengar, sepertinya beliau diuji surah Al-Baqarah.

Setelah waktu istirahat berakhir, berdatangan kembali petugas-petugas lainnya secara bergiliran. Ternyata ada musabaqah hafalan Al-Qur’an bagi mereka. Sebut saja di antaranya, seorang muslimah, putri dari Ibu yang saya ceritakan di awal. Beliau diuji hafalan surah Yusuf dan surah Ar-Ra’du. Beliau ini biasanya bertugas membantu di hadhonah.

Ada lagi seorang ibu penjaga sekolah, orang Indonesia. Selain menjaga sekolah, beliau biasa menemani suaminya, sopir bis sekolah, mengantar jemput guru dan siswa. Hari itu, berbalut pakaian lengkap sederhana, beliau memperdengarkan hafalan beberapa ayat dari Surat Al-Mulk. Suara beliau terdengar begitu jelas…dan merdu, maa syaa Allah.

Entahlah, saya senang sekali melihat pemandangan ini. Semakin terasa, apapun bentuk lahirnya, kita ini sama-sama sedang berlomba, mengusahakan taqwa, parameter kemuliaan di sisi-Nya.

Betapa indahnya Al-Qur’an.. Rahmat bagi orang beriman.

“Hai manusia, sesungguhnya Kami menciptakan kamu dari seorang laki-laki dan seorang perempuan dan menjadikan kamu berbangsa-bangsa dan bersuku-suku supaya kamu saling kenal-mengenal. Sesungguhnya orang yang paling mulia di antara kamu di sisi Allah ialah orang yang paling taqwa di antara kamu. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui lagi Maha Mengenal.” (QS. Al-Hujurat ayat 13).

“Hai manusia, sesungguhnya telah datang kepadamu pelajaran (Al Qur’an) dari Tuhanmu dan penyembuh bagi penyakit-penyakit (yang berada) dalam dada dan petunjuk serta rahmat bagi orang-orang yang beriman.” (QS. Yunus ayat 57).

 

Kosakata:
Daar: sekolah informal di Riyadh, yang terkenal adalah Daar Aldzikr yang menyediakan pelajaran bahasa Arab, fiqh, tahfidz dan lain-lain untuk wanita-wanita expatriate.
Hadhonah: child care
Musabaqah: lomba
Mu’alimah: pengajar

(Manhajuna)

(Visited 466 times, 1 visits today)

Beri Komentar (via FB)

http://bursanurulfikri.com/

Lihat Juga:

Rajab, Sya’ban dan Ramadhan

Manhajuna – Bulan rajab baru saja datang, dan berlalu tanpa terasa. Setelahnya adalah sya’ban, kemudian bulan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *