Hijri Calendar by Alhabib
Beranda / Konsultasi / Surat Alfatihah Ketika Sholat Berjamaah
>> Sponsorship/Donasi Website Manhajuna <<

Surat Alfatihah Ketika Sholat Berjamaah

Assalamu‘alaikum ww, Ustadz, apakah ma‘mum membaca surat alfatihah setelah imam membaca surat alfatihah?

Jawaban:

Assalamu `alaikum Warahmatullahi Wabaraktuh

Alhamdulillah, Washshalatu wassalamu `ala Rasulillah, wa ba’d.

Pertanyaan saudara adalah dalam sholat dimana imam membaca Alfatihah dan surat dengan suara, seperti dalam sholat magrib, isya dan subuh. Dalam masalah ini para madzhab berbeda pendapat, madzhab maliki, madzhab hambali dan madzhab hanafi berpendapat bahwa makmum tidak membaca Alfatihah. Sedang madzhab syafi’i mengatakan makmum membaca Alfatihah.

Madzhab yang mengatakan makmum tidak membaca Alfatihah berdalil dengan beberapa hadits diantaranya hadits malik dari abu hurairah, Bahwa Rasulullah SAW setelah selesai dari sholat yang beliau membaca di dalamnya Alfatihah dan surat dengan suara berkata, apakah seseorang diantara kamu membaca ketika aku membaca?, seseorang menjawab: ya, saya ya rasulullah, maka rasulullah bersabda: sesungguhnya aku tidak memprtentangkan al quran. Setelah itu mereka tidak lagi membaca disaat imam membaca.

Maka hadits ini menurut pendapat madzhab ini pengecualian dari hadits yang mengatakan: Tidaklah syah suatu sholat tanpa membaca Alfatihah.

Adapun madzhab yang mengatakan makmum membaca Alfatihah, berpedoman pada hadits ubadah bin somit yang berkata, bahwa Rasulullah SAW menjadi imam dalam sholat subuh bersama kami beliau merasakan berat dalam bacaanya, maka setelah selesai, beliau berkata, sesungguhnya saya melihat kalian membaca di belakang imam, mereka berkata ya, rosulullah bersabda, jangan kalian lakukan itu kecuali terhadap surat Alfatihah.

Dari uraian diatas bisa diambil kesimpulan bahwa pendapat yang kuat adalah makmum tetap membaca Alfatihah. Hal itu berdasarkan hadits Ubadah bin Somit tersebut, yang merupakan perpaduan antara hadits yang melarang membaca dibelakang imam dengan hadits yang menyatakan bahwa tidak syah sholat tanpa membaca Alfatihah.
Adapun larangan membaca dibelakang imam adalah berlaku untuk selain Alfatihah.

Wallahu a‘lam bish-showab

Wssalamu ‘alaikum Warahmatullahi Wa Barakatuh.

Sumber: Pusat Konsultasi Syariah

(Visited 534 times, 1 visits today)

Beri Komentar (via FB)

http://bursanurulfikri.com/

Lihat Juga:

Rajab, Sya’ban dan Ramadhan

Manhajuna – Bulan rajab baru saja datang, dan berlalu tanpa terasa. Setelahnya adalah sya’ban, kemudian bulan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *