Hijri Calendar by Alhabib
Beranda / Kolom / Seekor Kucing dan Anak-anak Syiria
>> Sponsorship/Donasi Website Manhajuna <<

Seekor Kucing dan Anak-anak Syiria

Manhajuna.com – Ini tentang kepedulian, yang menjadi parameter masih beningnya hati dan sanubari kita. Pun ia adalah tolok ukur, sedalam apa iman dan ukhuwah tertancap di dada.

Suatu hari, sebagaimana diceritakan oleh Abdullah bin ‘Umar RA, Rasulullah ‘alaihis sholatu wassalam bersabda, “Ada seorang perempuan diadzab lantaran seekor kucing”.

Aneh, bagaimana bisa ada seorang Muslimah akan diadzab di neraka, disebabkan oleh seekor kucing sahaja? Apa sebabnya? Dalam kelanjutan hadits riwayat Imam Bukhori dan Muslim tersebut, ada jawabannya.

“Perempuan itu mengurungnya sampai mati. Maka ia masuk neraka karenanya. Ia tidak memberinya makan dan minum. Ia juga tidak melepaskannya agar bisa makan dari serangga tanah”, lanjut Rasulullah.

Mari sadari kembali, hari ini yang mati kelaparan bukan hanya seekor kucing. Ratusan bahkan ribuan anak-anak Muslimin di Syiria sedang terancam meregang nyawa. Mereka terkurung oleh dentum bom dan peluru rezim Syi’ah Nushairiyah.

Jika sore ini putra-putri kita bermain penuh kegembiraan, kenyang dan berkelimpahan, bahkan tanpa rasa dosa kita mubazirkan, tidak demikian dengan mereka. Bocah-bocah polos tak berdosa itu sedang merintih kelaparan, mencoba mengais di jalanan, dan yang mereka dapat hanya rerumputan.

Memang, bukan kita yang menjadi penyebab terjadinya bencana kemanusiaan itu. Bukan kita. Namun, jika lisan kita terus membisu, raga tak tergerak membantu, hingga mereka semua terbujur kaku, bukan kah kita sama sadisnya dengan perempuan teradzab yang dikisahkan Rasulullah dahulu?

Sumber gambar: aljazeera.com

(Manhajuna/IAN)

Ust. Hakimuddin Salim, Lc. MA.

Mahasiswa Doktoral at Universitas Islam Madinah
Ustadz asal Klaten yang sehari-hari akrab dipanggil ustadz Hakim ini, sekarang sedang menyelesaikan studi doktoral di Universitas Islam Madinah. Selain aktif di Yayasan Islamic Center Ibnu Abbas, beliau juga aktif menjadi penceramah dan penulis di beberapa media.
Ust. Hakimuddin Salim, Lc. MA.

Latest posts by Ust. Hakimuddin Salim, Lc. MA. (see all)

    (Visited 518 times, 1 visits today)

    Beri Komentar (via FB)

    http://bursanurulfikri.com/

    Lihat Juga:

    Raih Summa Cumlaude, Ustadz Muda Ini Menjadi Doktor Tarbiyah Pertama dari Asia Tenggara

    Pada 18 Desember 2019, Hakimuddin Salim berhasil mempertahankan disertasinya di hadapan para penguji di Universitas …

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *